Mengacuhkan mantan boleh – boleh saja, tetapi kalau mengacuhkan ragam objek wisata Probolinggo paling eksotis lebih baik jangan dulu ya.
Sangat sayang lho kalau anda mengacuhkan sebaran wisata Probolinggo paling eksotis ini. Apalagi kalau anda saat ini sedang tidak ada kegiatan, sangat disarankan untuk langsung banting setir menuju Probolinggo. Akan banyak keseruan yang bisa anda temukan disana.
Khususnya bagi anda yang sedang galau, stop galau dan langsung ke Probolinggo. Banyak tempat wisata eksotis yang bisa jadi obat kegalauan anda. Pokoknya Probolinggo memang gudangnya wisata deh. Dijamin tidak akan menyesal jika anda menapakkan langkah menuju Probolinggo.
Lantas wisata apa sajakah yang sangat seru dikunjungi di Probolinggo? Disini kami akan berikan informasinya khusus untuk anda mengenai wisata apa sajakah yang sangat eksotis di Probolinggo. Yuk simak informasi di bawah ini!
Wisata Probolinggo Paling Eksotis yang Tak Boleh Diacuhkan
Probolinggo memang sebuah daerah yang dikelilingi oleh gunung dan lautan. Disana akan banyak tempat wisata yang bisa anda temukan. Salah satu tempat wisata paling eksotis di Probolinggo yang sangat layak anda kunjungi dan tidak boleh anda acuhkan yaitu :
Wisata Gunung Bromo
Gunung Bromo termasuk salah satu wisata berupa gunung paling populer di Probolinggo. Objek wisata Gunung Bromo ini terdapat di dalam 4 wilayah yaitu masuk ke wilayah Probolinggo, Pasuruan, Malang dan Lumajang.
Gunung Bromo merupakan destinasi gunung dengan pesona alam terbaik di Jawa Timur. Lengkap dengan lautan pasir dan keindahan pemandangan serta kawahnya yang memukau menjadikan Gunung Bromo semakin menawan.
Gunung Bromo memiliki ketinggian sekitar 2.392 Mdpl. Lautan lembah, ngarai, lautan pasir dengan luas sekitar 10 Km akan menjadi teman setia kunjungan wisata kita di Bromo.
Selain Gunung Bromo yang sangat menawan, objek wisata lainnya di Probolinggo yang juga sangat populer dan punya pesona eksotis yaitu
Gunung Argopuro
Gunung Argopuro memberikan pesona keindahan khas Puncak Gunung dan peninggalan purbakala yang begitu menawan. Gunung Argopuro ini punya beberapa puncak, salah satu puncak yang menjadi tujuan utama pendaki yaitu Puncak Rengganis. Di Puncak Rengganis inilah anda akan menemukan sebuah situs peninggalan purbakala yang terdiri dari 3 kompleks area dan juga 5 bekas bangunan yang sampai saat ini bisa kita saksikan.
Ranu Segaran
Bukan hanya kaya akan potensi gunung yang menawan, akan tetapi Probolinggo juga punya sebuah ranu yang begitu indah dengan pesona alam yang masih sangat asri. Objek wisata ini adalah Ranu Segaran.
Di Ranu Segaran ini air laut yang sangat jernih dengan warna kehijauan akan anda temukan. Ranu Segaran berasal dari aktivitas gunung berapi. Anda butuh waktu sekitar 30 sampai 40 menit untuk bisa sampai di Ranu Segaran dari pusat kota Probolinggo. Tertarik menikmati keindahan alamnya? Langsung banting setir menuju Ranu Segaran Probolinggo.
Air Terjun Madakaripura
Air Terjun Madakaripura ini sangat luas. Tempat wisata alam yang satu ini punya air terjun yang sangat jernih yang dikelilingi tebing – tebing sangat mempesona. Tebing yang mengelilingi Air Terjun Madakaripura ini berbentuk ceruk dengan perbukitan yang meneteskan air pada setiap tebingnya. Untuk sampai di Air Terjun Madakaripura memang dibutuhkan perjuangan dengan berjalan kaki tetapi sesampainya disana keindahan alam yang mendamaikan akan anda saksikan.
Pantai Bentar
Jika anda termasuk yang suka dengan wisata alam berupa pantai, sangat disarankan anda berkunjung menuju Pantai Bentar. Keindahan alam di Pantai Bentar ini tidak kalah indah dengan Pantai Marina atau pantai di Pangandaran yang terkenal dengan kejernihan airnya.
Air laut yang sangat jernih akan anda temukan dengan ombak yang begitu damai seolah memberikan ketentraman bagi siapapun yang menyaksikan. Terdapat juga sebuah pondok dengan jembatan indah di Pantai Bentar yang bisa anda manfaatkan sebagai tempat berfoto. Abadikan moment anda disana. Pesona Pantai Bentar ini akan semakin memukau dikala matahari akan terbenam.
Baca juga : Wisata Green Bay, Si Pantai Hijau yang Eksotis Di Banyuwangi
Itulah sedikit informasi yang kali ini bisa kami berikan sehubungan dengan Wisata Probolinggo Paling Eksotis yang Tak Boleh Diacuhkan. Semoga informasi kali ini bermanfaat untuk anda. Selamat menikmati kunjungan serunya di Probolinggo.